Metallurgical Engineering
Khasanah keilmuan di bidang teknik metalurgi demikian luas mulai dari yang bersentuhan langsung dengan pekerjaan pertambangan yaitu pengolahan bahan galian atau bahan tambang melalui pemisahan mineral berharga dari mineral pengotornya, kemudian dilanjutkan dengan proses ektraksi untuk mengambil logam-logam berharganya dan kemudian terakhir melakukan upaya untuk merekayasa logam-logam yang telah diekstraksi untuk menjadi paduan-paduan logam yang dapat menyediakan sifat-sifat yang diperlukan untuk kegunaan kerekayasaan di berbagai bidang seperti pembangkit energi, minyak dan gas, pertambangan, transportasi, konstruksi, komunikasi, medis, industri kimia, farmasi dan pangan. Di bagian hilir ini perkembangan keilmuan demikian dinamis dan cepat terutama untuk menyediakan paduan-paduan logam untuk industri-industri strategis termasuk pertahanan dan keamanan. Untuk merespon tuntutan ini telah berlangsung kegiatan penelitian untuk mahasiswa S1, S2 dan S3. Peningkatan level penelitian dari skala laboratorium menuju skala komersial terus diupayakan. Kedepannya direncanakan akan ditingkatkan orientasi penelitian untuk mendapatkan level kesiapan industri yang semakin tinggi. Kerjasama dengan pihak luar, terutama industri, diupayakan untuk lebih intensif dalam rangka menuju kemandirian produksi paduan-paduan logam kualitas tinggi di dalam negeri untuk mengurangi ketergantungan impor.